Motor sering terjemur panas matahari, beberapa bagian motor ini perlu diperhatikan

Published on 21st Jun 2023

Merawat sepeda motor merupakan hal wajib bagi pemilik kendaraan agar kondisi kendaraan selalu dalam keadaan prima. Seringkali cuaca panas melanda sejumlah negara di dunia, tak terkecuali di Indonesia. Hal tersebut dapat menyebabkan kondisi tubuh maupun kendaraan kita dapat mudah lelah dan perlakuan khusus dalam menghadapi cuaca panas. Oleh sebab itu sepeda motor Honda kita juga harus diperhatikan agar tetap perform maksimal.

Sesuai dengan kondisi tersebut, berikut beberapa bagian yang harus diperhatikan :

Bodi

Motor sering terpapar sinar matahari dalam terus menerus dapat menyebabkan penurunan kualitas warna cat bodi motor. Untuk menjaga bodi motor, cucilah kendaraan secara rutin dengan menggunakan sabun khusus kendaraan bermotor.

Ban & Tekanan Ban

Berikan perhatian lebih pada kondisi ban. Ban motor yang terkena suhu panas terus menerus dapat mempercepat penurunan kualitas, seperti tekstur pecah-pecah atau getas. Hal ini dapat diatasi dengan melakukan penggantian ban dengan yang baru apabila tekstur sudah terlihat retakan untuk mendapatkan kenyaman saat berkendara.

Suhu panas juga dapat menyebabkan tekanan angin dalam ban berubah-ubah sehingga kenyamanan dalam berkendara menjadi berkurang. Pengecekan kondisi tekanan ban perlu dilakukan untuk selalu memonitoring kondisi tekanan ban ketika akan berkendara dan sebaiknya disesuaikan dengan standar yang ditentukan.

Rantai Motor

Udara panas yang menyengat juga dapat menyebabkan pelumas pada rantai mengering dengan lebih cepat, sehingga kerja rantai tidak halus. Jika kering, komponen penggerak roda tersebut tidak akan bekerja optimal. Tak hanya itu, apabila dibiarkan akan timbul suara kasar yang mengganggu ketika tengah berkendara.

Dengan melakukan pemeriksaan dan perawatan berkala, seperti melumasi rantai dengan Chain Lub yang direkomendasikan, serta atur kekenduran rantai yang tertera pada stiker swing arm motor dapat mengatasi masalah keringnya pelumas pada rantai.

Bearing Roda

Saat kondisi panas berkepanjangan, pemilik kendaraan juga perlu memeriksa kondisi bearing roda atau yang sering disebut dengan klaher. Selain sering melewati jalanan yang rusak, suhu panas juga dapat mengakibatkan pelumas bearing dan seal mengeras akibat memuainya kedua komponen tersebut. Ciri-ciri hal tersebut yakni, roda depan tidak berputar secara halus dan terdengar bunyi. Salah satu solusinya adalah mengganti seal pada bearing apabila sudah terlihat getas, serta menambah pelumas atau gemuk pada roda-roda bearing motor.

Kulit Jok

Kulit jok sepeda motor Honda yang terbuat dari bahan sintetis jika dibiarkan terkena paparan sinar matahari secara langsung akan lebih cepat rusak. Selain warnanya yang pudar, kulit jok juga akan mudah sobek. Karena itu, pemilik kendaraan disarankan untuk menutupi bagian jok sepeda motor menggunakan penutup seperti kardus apabila enggan menggunakan cover kendaraan.

 

Share :

TAGS

News

Safety Riding

Press Release

Service Motor Keliling (SeMoK)

Promo

TIPS OTOMOTIF

RIDERS COUPLE

ROMANTIS

HUJAN

TRENDS

Covid-19

Corona

AHASS

Booking Service

Spare Part

Suku Cadang

Busi

Honda Genuine Parts

Servis Motor

Service

Riding Gear

Helm

Masker

Sepeda Motor

Honda CT 125

Dealer Motor

Desinfektan

Protokol Kesehatan

starter motor

tips otomotif

NEW HONDA CBR150R

Wahana Mobile

PCX 160

Moto Vlog

Pajak

Kendaraan Bermotor

SAMSAT

Bayar Pajak

Pajak Online

Pajak Kendaraan Bermotor

PKB

Liburan

Berlibur

Touring

Komunitas

Komunitas Honda

Wisata

Lifestyle

Mudik

Lebaran

Hari Raya

Idul Fitri

Syarat dan Ketentuan

Larangan Mudik

Perjalanan

Honda CB150R

ramah lingkungan

Lingkungan

eSP

PGM-FI

Fitur ISS

otogard

Cat motor

Coating

detailing

SIM

Golongan SIM

Surat Izin Mengemudi

Penggolongan SIM

SIM C

SIM CI

SIM CII

Oli

Ganti Oli

SAE

JASO

API

New Honda Vario 125

Vario 125

New Honda BeAT

Honda BeAT

BeAT Street

Super Cub

C125

Honda Monkey

Honda Super Cub

Honda C125

CB150 Verza

Honda CB150 Verza

Motor sport

Astra Honda Motor (AHM)

CB150 Verza 2021

Honda 2021

Posisi berkendara

berkendara

Cari Aman

Honda Apparel

Jaket

Home Service

Motor Mogok

AHASS Wahana

Irit BBM

Tips Berkendara

CBS

CBS ISS

Honda BeAT CBS ISS

Tipe Honda BeAT

Smart Key System

Smart Key

PGM-FI

Uji Emisi

Uji Emisi Motor

Gunung Sahari

CB150X

All New CB150X

KPB

Service Berkala

Service Gratis

RON

Oktan

BBM

Bahan Bakar

Honda Scoopy

New Scoopy

New Honda Scoopy

Scoopy Fashion

Adventure

Touring

V-belt

Teknik Jatuh

Eco Friendly

Dealer Wahana

Dealer Wahana

2022

Kantong Plastik

Recycle

Honda 2022

AHM Oil

Botol Plastik

Engine Break

Helm

Accessories Honda

Honda Genuine Accessories

Engine Brake

Apparel

Motor Baru Honda

Wahana Ritelindo

Honda Vario 160

All New Honda Vario 160

Motor Honda Terbaru

Hari Pers Nasional

Revo

Revo Fit

Revo X

New Honda Genio

Honda Genio

Genio 2022

Supra X

recycle

Harga Motor Honda

ADV160

Gift of Love

Ban Motor

New CBR250RR

Fitur Motor Honda

Honda 2023

Honda CRF250L

Oil System Cleaner

Cari Aman

Hondacare

Modifikasi Motor Honda

Suspensi

MotoGP

WAMO

Wahana Mobile

WANDA

WAMO APPS

Karir

Program Karyawan

New Honda PCX 160

PPN 12

Oli

Service

Mesin

Motor Listrik

CUV e:

ICON e:

motor premium

Honda RoadSync

Digital Panel Meter

Fitur Motor Honda